Pelantikan digelar hari ini, Kamis (26/6/2014) di Lapangan Dirgantara Bumi Tetuko, Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta. Seusai dilantik dan resmi menyandang pangkat letnan dua (letda) ditambah gelar Sarjana Sains Terapan Pertahanan (SST.Han).
Seusai Presiden SBY bersama ibu negara Ani Yudhoyono didampingi Panglima TNI Jenderal Moeldoko, para perwira masing-masing angkatan meluapkan kegembiraan dan rasa syukur.
Para perwira TNI AD sebanyak 249 orang itu bersama-sama langsung melakukan sujud syukur di tengah lapangan. Setelah itu mereka langsung bergerak seperti menari dan meneriakkan yel-yel sebagai tanda semangat.
Para tamu undangan yang sebagian besar adalah orangtua mereka langsung bertepuk-tangan.
Giliran kedua adalah perwira TNI AL, para kadet AL berjumlah 99 perwira itu maju ke depan mendekati ke arah tribun tamu undangan. Setelah melepas topi sambil menari mereka kemudian melemparkan topi putih mereka ke udara bersama-sama. Atraksi lempar topi itu juga mendapat tepuk tangan meriah para tamu undangan.
Giliran ketiga atau terakhir dilakukan oleh perwira TNI AU dengan baju seragam biru, mereka juga maju ke depan beberapa langkah. Mereka kemudian berjongkok menyerong sambil melepas topi. Setelah itu mereka melakukan sujud syukur. Usai bersujud mereka kemudian mengenakan kacamata hitam khas para penerbang TNI AU.
Saat berdiri menghadap ke arah tamu undangan, mereka sudah mengenakan kacamata khas para pilot itu. Mereka langsung menatap ke arah langit yang saat itu cerah berwarna biru. Sambil bersorak mereka juga melemparkan topinya ke udara. Tepuk sorak pun dari tribun tamu undangan pun kembali terdengar.
Setelah itu, panitia Praspa TNI 2014 memberikan kesempatan kepada orangtua masing-masing untuk menemui anaknya yang masih berada di tengah lapangan. Isak tangis haru dan pelu cium tanda bahagia pun terjadi seusai pelantikan. Para perwira muda itu telah resmi menyandang pangkat Letnan Dua plus gelar akademik SST.Han.
(bgs/ndr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini