Lambaikan Tangan, Prabowo Merapat ke KPK untuk Klarifikasi Harta Kekayaan

Lambaikan Tangan, Prabowo Merapat ke KPK untuk Klarifikasi Harta Kekayaan

- detikNews
Rabu, 25 Jun 2014 09:16 WIB
Lambaikan Tangan, Prabowo Merapat ke KPK untuk Klarifikasi Harta Kekayaan
foto: Fajar Pratama
Jakarta - Capres nomor urut 1 Prabowo Subianto tiba di Gedung KPK menyusul pasangannya, Hatta Rajasa. Mereka datang untuk mengklarifikasi harta kekayaannya.

Prabowo sampai di Gedung KPK, Jl Rasuna Said, Jakarta Selatan pada pukul 09.05 WIB, Rabu (25/6/2014). Ia datang menumpang mobil Toyota Lexus B 17 GRD warna putih.

Prabowo memakai batik warna cokelat lengan panjang dan kopiah hitam. Mantan Danjen Kopassus itu melambaikan tangan dan memberi hormat ke arah awak media tanpa berkomentar lalu masuk ke dalam gedung.

Hatta sendiri sudah datanglenih dahulu pada pukul 08.44 WIB. Sementara itu pasangan nomor urut 2, Jokowi-JK diundang untuk hadir pada esok hari.

Klarifikasi soal harta kekayaan ini merupakan kewajiban para capres karena sebelum menjabat sebagai presiden dan wapres, mereka wajib melaporkan harta kekayaan ke KPK.

Dari data di LHKPN KPK, Senin (19/5/2014), Prabowo pada tahun 2003 tercatat memiliki harta Rp 10 miliar dan US$ 4.216. Harta tersebut terdiri dari harta tidak bergerak sebesar Rp 2,7 miliar dan harta bergerak seperti alat transportasi, logam mulia dan harta bergerak lainnya sebesar Rp 1,5 miliar.

Selain itu, Prabowo juga memiliki surat berharga senilai Rp 2,365 miliar dan giro senilai hampir Rp 4 miliar. Sedangkan mata uang dollar diperolehnya dari hibah sebesar USD 4.216.

Lepas dari jabatan pemerintahan, rupanya kekayaan Prabowo bertambah berlipat-lipat. Pada tahun 2009, bekas menantu Soeharto tersebut memiliki kekayaan sekitar Rp 1.579.376.223.359 dan US$ 7.572.916.

Perinciannya, sebesar Rp 28 miliar berupa uang tunai dan Rp 1,42 triliun dari harta bergerak, harta tidak bergerak seperti aset perusahaan, peternakan, surat berharga dan lain-lain.

(imk/ndr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads