Polisi: Setelah Keracunan Cilok Kesehatan Alifa Terus Memburuk

Polisi: Setelah Keracunan Cilok Kesehatan Alifa Terus Memburuk

- detikNews
Selasa, 24 Jun 2014 12:06 WIB
Jakarta - Alifa Adelina Fahira (5) meninggal dunia diduga akibat keracunan jajanan keliling cilok dan usus ayam yang dibelinya di Sawangan, Depok, Jawa Barat. Polisi telah mengamankan pedagang cilok yang menjual kepada korban.

"Sudah diamankan di Polsek Sawangan," kata Kapolres Depok Kombes Pol Ahmad Subarkah kepada detikcom, Selasa (24/6/2014).

Subarkah mengatakan, kasus ini berawal pada Sabtu (21/6) lalu. Saat itu Alifa beserta rekan-rekannya membeli cilok dan usus ayam pada penjual jajanan keliling berinisial IS (50) di kawasan itu. "Ada sekitar 16 anak yang keracunan akibat jajanan itu," katanya. Mereka dilarikan ke rumah sakit.

Subarkah menyatakan, kondisi rekan-rekan Alifa berangsur membaik dan satu per satu keluar dari rumah sakit. Namun Alifa tak kunjung menunjukkan perbaikan kesehatan. Keluarga Alifa kemudian melaporkan kasus ini ke polisi pada Senin (23/6) malam.

"Kita kemudian lansung melakukan penyelidikan dan mengamankan pejualnya," katanya.

Kemudian sekitar pukul 09.00 WIB, Selasa (24/6), Alifa meninggal dunia. "Tadi pagi meninggalnya dan saat ini kasusnya masih ditangani di Polsek Sawangan," katanya.

Subarkah saat ini masih melakukan pemeriksaan untuk mengetahui penyebab pasti meninggalnya Alifa. "Saat ini sedang kita pastikan apakah memang meninggalnya karena akibat jajajan itu atau akibat sebab lainnya," katanya.

(nal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads