Priyo: Prabowo Kuasai Isu Debat Malam Ini

Priyo: Prabowo Kuasai Isu Debat Malam Ini

- detikNews
Minggu, 22 Jun 2014 19:26 WIB
Priyo: Prabowo Kuasai Isu Debat Malam Ini
Jakarta - Tim Prabowo-Hatta yakin jagoannya bisa tampil baik di debat putaran ke tiga. Latar belakang Prabowo di bidang militer diyakini akan membantunya tampil baik di debat putaran ketiga.

"Hari ini adalah tema besar yang dikuasai Prabowo. Beliau sudah menguasai dengan baik topik-topik internasional," kata anggota Dewan Penasihat Prabowo-Hatta, Priyo Budi Santoso, kepada wartawan di arena debat di Hotel Holiday Inn Kemayoran, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (22/6/2014).

Tema debat malam ini adalah Politik Internasional dan Ketahanan Nasional. Priyo yakin Prabowo menguasai dua tema tersebut.

"Kalau kemarin skornya 1-0 untuk Prabowo, untuk hari ini kemenangan Prabowo akan makin besar," ujarnya.

Priyo mengatakan Indonesia butuh capres yang kuat untuk bisa sejajar dengan negara maju. Indonesia tak boleh tunduk kepada negera lain.

"Kita butuh capres dengan kepala tegak dan tidak membungkuk dengan negara lain," ujarnya.

(trq/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads