Jokowi-JK tiba di gedung Jakarta Theatre pukul 20.00 WIB, Jumat (20/6/2014). Mereka datang menggunakan mobil Toyota Innova warna putih nopol B 1024 EKG.
Jokowi terlihat menggunakan kemeja batik lengan panjang warna biru dan keemasan, sedangkan JK menggunakan kemeja batik warna merah. Begitu turun dari mobil, Jokowi dan JK langsung memberi salam dua jari.
Jokowi dan JK tidak berkomentar saat ditanya persiapan mengikuti dialog dengan para pengusaha ini. Jokowi dan JK juga ditemani oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Puan Maharani. Hadir juga Ketua DPP PDIP Maruarar Sirait.
(jor/mpr)











































