Pimred Obor Rakyat Setyardi Dipanggil Polisi Hari ini

Pimred Obor Rakyat Setyardi Dipanggil Polisi Hari ini

- detikNews
Kamis, 19 Jun 2014 08:05 WIB
Pimred Obor Rakyat Setyardi Dipanggil Polisi Hari ini
Ilustrasi
Jakarta - Polri bergerak cepat dalam mengusut kasus dugaan pelanggaran hukum yang dilakukan tabloid Obor Rakyat. Setelah sejumlah saksi telah diperiksa, hari ini giliran Pimpinan Redaksi Setyardi Budiono (SB) yang akan dimintai keterangan.

"Laporannya kan diterima tanggal 16 Juni, tanggal 17 kita minta keterangan pelapor. Hari ini pemeriksaan terlapor, paling sekitar jam 9.00 atau 10.00 WIB," kata Kabag Penum Agus Irianto, saat dihubungi detikcom, Kamis (19/6/2014).

Sejauh ini Bareskrim Polri telah memeriksa saksi ahli, orang dari Dewan Pers, Kominfo dan ahli bahasa. Jumat (20/6) besok rencananya giliran terlapor lainnya yang diperiksa Polri, yaitu Darmawan Sepriyossa (DS).

"Keduanya dimintai keterangan sebagai terlapor," ujarnya.


(rna/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads