Berdasarkan agenda yang diterima dari Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Rabu (18/6/2014), Hatta akan hadir di Kabupaten Agam untuk menghadiri deklarasi Tim Pemenangan Prabowo-Hatta pada pukul 11.30 WIB. Setelahnya, ia akan menuju Kota Bukittinggi untuk agenda yang sama.
Pada sore hari, mantan Menko Perekonomian ini akan blusukan ke Pasar Bukittinggi. Hatta juga akan salat Ashar di Masjid Muhammadiyah.
Di saat pasangannya menjelajah tanah Minang untuk berkampanye, Prabowo memilih untuk libur. Hari ini, mantan Danjen Kopassus itu memiliki beberapa agenda pribadi.
"Hari ini Pak Prabowo ada beberapa agenda pribadi yang tertutup," kata Direktur Operasi Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Edhy Prabowo kepada detikcom.
(imk/kha)











































