Polisi Periksa Sopir TransJ dan Kopaja yang Terlibat Tabrakan Beruntun

Polisi Periksa Sopir TransJ dan Kopaja yang Terlibat Tabrakan Beruntun

- detikNews
Selasa, 17 Jun 2014 14:39 WIB
Polisi Periksa Sopir TransJ dan Kopaja yang Terlibat Tabrakan Beruntun
Jakarta - Dua bus TransJakarta dan 2 bus Kopaja terlibat tabrakan beruntun di busway depan Museum Gajah pada Senin (16/6) kemarin. Polisi memeriksa para sopir hari ini.

"Cek terakhir pemeriksaan 4 orang, para sopirnya, sebagai saksi," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Hindarsono di Hotel Pullman, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (17/6/2014).

Namun pemeriksaan kali ini belum menentukan tersangka yang memicu musibah tersebut terjadi. Akibat kecelakaan beruntun yang terjadi pada pukul 08.00 WIB itu, 8 penumpang luka berat dan beberapa lainnya mengalami luka ringan.

"Nanti kalau sudah terang, kita akan sampaikan ini yang salah siapa," kata Hindarsono.

Sebelumnya, Direktur Busway Koridor I dan VIII Joni Hendri menjelaskan peristiwa ini terjadi karena sopir bus TransJakarta yang berada di posisi paling belakang tertidur menjelang halte Monas. Sehingga antrian TransJakarta di halte itu, diikuti 2 unit bus kopaja, diseruduk oleh bus TransJakarta yang dikendarai sopir tidur itu.

"Kalau memang penyidikan berjalan dengan olah TKP, saksi-saksi dan barang bukti, nanti pasti ada penetapan tersangka," tutup Hindarsono.


(vid/mpr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads