E-Ticketing Commuter Line, Solusi Beli Tiket KRL Tanpa Uang Tunai

E-Ticketing Commuter Line, Solusi Beli Tiket KRL Tanpa Uang Tunai

- detikNews
Senin, 16 Jun 2014 12:14 WIB
E-Ticketing Commuter Line, Solusi Beli Tiket KRL Tanpa Uang Tunai
Jakarta - E-ticketing commuter line resmi diluncurkan. Kartu ini semakin memberi kemudahan bagi penumpang KRL. Pengguna jasa KRL kini tidak perlu membeli tiket dengan uang tunai dan tidak perlu antre panjang lagi.

"E-ticketing commuter line diluncurkan atas kerjasama antara PT KAI dan 3 bank BUMN yaitu bank BRI, BNI dan Mandiri. Bertujuan untuk mempermudah pengguna KRL membeli tiket tanpa harus menggunakan uang tunai," ujar Dirut KA Commuter Jabodetabek, Tri Handoyo, saat launching E-ticketing commuter line di Stasiun Jakarta Kota, Senin (16/6/2014).

E-ticketing yang terdiri dari Brizzi yang merupakan keluaran BRI, e-money dari Mndiri dan Tap Cash dari BNI tersebut, menurut Tri, telah resmi digunakan sejak hari ini. Sejatinya, e-ticketing tersebut memiliki fungsi yang sama dengan kartu single trip dan multi trip yang dikeluarkan PT KAI. Namun bagi nasabah 3 bank BUMN yang memiliki saldo di e-ticket mereka, dapat menggunakannya sebagai pengganti uang tunai.

"Tujuannya e-ticketing atau e-money ini adalah mempermudah transaksi pembelian tiket KRL tanpa harus mengantre," jelas Tri.

Cara penggunaan e-ticket ini pun sama seperti halnya menggunakan kartu single dan multi trip milik KAI. Untuk mengisi saldo pun, calon penumpang tidak perlu memiliki rekening di 3 bank tersebut.

Penjualan e-ticketing telah dilakukan di dua tempat, yaitu di stasiun Jakarta Kota dan di kawasan Kota Tua. Bagi calon penumpang yang berminat, dapat membeli di stand tersebut dengan harga Rp 20 ribu dengan saldo sebesar Rp 20 ribu.

(rni/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads