Jelang Debat Capres Jokowi Dibantu Ahli Pertanian IPB

Jelang Debat Capres Jokowi Dibantu Ahli Pertanian IPB

- detikNews
Jumat, 13 Jun 2014 22:19 WIB
Jelang Debat Capres Jokowi Dibantu Ahli Pertanian IPB
Jakarta - Putara kedua debat capres dengan tema "Pembangunan ekonomi dan kesejahteraan sosial" antara Jokowi dan Prabowo akan digelar pada Minggu (15/6) besok lusa. Anggota tim pemenangan Jokowi-JK, Budiman Sudjatmiko mengatakan Jokowi sudah siap karena menguasai bidang ekonomi, baik makro maupun mikronya.

"Pak Jokowi adalah seorang yang berkegiatan ekonomi, bisnis. Ngerti kegiatan ekonomi mikro kemudian punya tim yang luar biasa. Pak Jokowi sudah pegang juga prinsip-prinsip secara ekonomi Indonesia dan di dalam program prioritas ekonomi Jokowi-JK," kata Budiman saat menemani Jokowi kampanye di Desa Gentasari, Kecamatan Kroya, Cilacap, Jumat (13/6/2014).

Ia mengatakan pembangunan ekonomi yang dilakukan Jokowi-JK nantinya berasal dari bidang pertanian, lingkungan hidup dan ketenagakerjaan. "Jadi perjuangan ekonomi Jokowi-JK dari bawah," sambungnya.

Anggota Komisi II DPR ini menyatakan Jokowi JK memiliki tim konsultan yang salah satunya adalah ahli pertanian IPB, Imam Sugema.

"Tapi visi misi dari Pak Jokowi-JK. Yang lain hanya membantu data saja. Bukan bantuan gagasan dan ide," ujarnya.

Meski Prabowo memiliki Hatta Rajasa yang pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Perekonomian, Budiman mengklaim Jokowi-JK unggul karena pengalaman Jokowi sebagai kepala daerah di Solo dan Jakarta. Pengalaman ini akan membuat Jokowi paham dengan realita sosial dengan data yang sesuai dinamika masyarakat.

"Pak Jokowi akan memberikan realita. Bahwa Pak Hatta paham ekonomi, Pak Jokowi dan Pak JK akan meyodorkan realita, bukan berbasiskan statistik," terangnya.


(bil/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads