Pengamanan Mudik, Polisi Pagar Betis Pantura untuk Jamin Keamanan Pemudik

Pengamanan Mudik, Polisi Pagar Betis Pantura untuk Jamin Keamanan Pemudik

- detikNews
Rabu, 11 Jun 2014 15:33 WIB
Jakarta - Polisi tak main-main dalam menghadapi musim mudik 2014 ini. Pengamanan berlapis akan dilakukan di jalur mudik di Pantura.

"Sesuai arahan Kapolri kita akan pagar betis di jalur Pantura. Akan ada di jalur Pantura per 200 meter," jelas Kakorlantas Polri Irjen Pudji Hartanto di Kantor Kementerian Perhubungan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (11/6/2014).

Pudji membeberkan sejumlah lokasi pengamanan khusus yakni mulai dari Purwakarta, Karawang, Subang, Indramayu, hingga Cirebon.

"Dari Mabes ada mem-backup, 2.000 personel. Dari Polda Jabar ada 889 personel. Jumlah total untuk mengawasi jalul pantura ada 2.889 personel," urai dia.

"Ini hanya dari Polri saja. Belum nanti dari yang lain-lain," tambahnya.

(bar/ndr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads