Harga jeruk tersebut Rp 7 ribu per kilo. Salah seorang staf Hatta membayar dengan uang Rp 100 ribu. Sisa uang kembalian Rp 30 ribu. Penjual jeruk bertanya kepada siapa uang kembalian diberikan.
"Dikasih siapa kembaliannya Pak?" tanya salah seorang pembeli pada Hatta di Pasar Induk Cibitung, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/6/2014).
Hatta lalu meminta penjual jeruk mengganti uang kembalian dengan jeruk. Namun jeruk tersebut bukan untuk Hatta.
"Jeruknya dikasih ke orang-orang siapa saja yang mau ambil," kata Hatta.
Setelah membeli jeruk, Hatta ditanya salah seorang pengunjung pasar.
"Pak beli jeruk banyak bener?" tanya seorang pengunjung laki-laki.
"Nggak, jeruk kan banyak vitamin c dan antioksidan. Saya juga mau support jeruk lokal," tutur Hatta.
Kemudian setelah bercakap-cakap dengan pengunjung pasar, Hatta mengunjungi kios cabai, sayuran dan bumbu giling. Hatta lalu membeli antara lain lengkuas dan jahe. Mantan Menko Perekonomian itu juga membeli cabai, bawang dan terong 3 kg.
Kunjungan Hatta terakhir di pasar induk tersebut yakni di kios jengkol. Namun Hatta tidak membeli jengkol.
"Saya suka jengkol dan saya suka rendang," kata Hatta.
Hatta lalu keluar dari pasar induk. Beberapa staf dan ajudannya membawa semua barang belanjaannya dan dimasukkan ke bagasi bus bergambar Prabowo-Hatta.
(nik/fjr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini