Menengok Pesawat Fokker F-100 yang Ditumpangi Prabowo Saat Kampanye

Menengok Pesawat Fokker F-100 yang Ditumpangi Prabowo Saat Kampanye

- detikNews
Kamis, 05 Jun 2014 15:02 WIB
Menengok Pesawat Fokker F-100 yang Ditumpangi Prabowo Saat Kampanye
Bandung - Capres Prabowo Subianto menjadikan kota Bandung, Jawa Barat sebagai tujuan pertama kampanyenya. Dari Jakarta ke Bandung, Prabowo menumpang pesawat sewaan Fokker F-100. Begitu juga saat terbang dari Bandung menuju Surabaya, untuk kampanye selanjutnya.

Pesawat ini merupakan pesawat yang sama dengan yang disewa Partai Golkar saat kampanye Pileg 2014 lalu. Di awal kampanye Pilpres ini, Prabowo memang ditemani oleh Ketum Golkar Aburizal Bakrie.

Bagian depan pesawat adalah kelas bisnis berisi 16 kursi, yaitu 2 kursi berhadapan dengan meja berukuran sedang di bagian tengahnya. Koran terbaru, bunga, dan kudapan disediakan di atas meja.

Pada bagian tengah pesawat, ada 2 tempat duduk berjajar menyandar pada dinding pesawat. Bagian ini bisa diisi 6 orang yang saling berhadapan.

Di bagian belakang adalah kelas ekonomi yang berisi 20 kursi yang juga nyaman. Ini menjadi tempat duduk bagi rombongan wartawan peliput kampanye Prabowo.

Pesawat yang disewa dari PT Transwisata Prima Aviation ini berwarna putih di luarnya. Sementara bagian dalamnya bernuansa warna cokelat muda.

Belum tahu apakah pesawat Fokker F-100 ini akan menjadi kendaraan reguler Prabowo selama kampanye Pilpres. Selama di Bandung sendiri, Prabowo berkeliling menggunakan mobil Toyota Alphard D 60 LA berwarna hitam.

"Transportasi kita yang penting efektif," kata Direktur Operasi Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Edhy Prabowo, di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Kamis (5/6/2014).

Pesawat serupa juga disewa Jokowi untuk perjalanan safari politiknya sebelum masa kampanye. Saat itu Jokowi melakukan perjalanan ke Bandung, Sidoarjo dan Bali dalam sehari.


(trq/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads