Mereka menamakan diri sebagai 'Barisan Pejuang Kebersihan Jakarta'. Dengan mengenakan baju oranye bergambar Jokowi-JK mereka berkumpul di posko 'Jokowi-JK adalah Kita' di Jl Teuku Cik Ditiro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/6/2014). Petugas kebersihan ini merupakan pekerja honorer yang disewa Pemprov DKI untuk menjaga kebersihan kota.
Acara ini merupakan koordinasi dari Relawan Merah Putih yang diketuai oleh Charles Honoris, caleg terpilih dari PDI Perjuangan untuk DPR RI Dapil III DKI Jakarta. Deklarasi diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan juga mengheningkan cipta.
Pengucapan deklarasi dilakukan oleh perwakilan barisan Pejuang Kebersihan Jakarta, dilanjutkan penyerahan naskah deklarasi kepada Charles dan sapu lidi sebagai simbol dukungan petugas kebersihan Jakarta kepada pasangan Jokowi-JK.
Suasana meriah menghiasi acara deklarasi itu. Saat deklarasi sempat turun hujan, namun para 'Barisan Petugas Kebersihan Jakarta' ini tetap melanjutkan proses pemberian dukungan terhadap Jokowi-JK.
Karmiati, salah satu petugas kebersihan Jakarta mengungkapkan alasan mengapa mendukung pasangan ini.
"Sejak Pak Jokowi menjabat sebagi Gubernur, UMR naik. Ada Kartu Jakarta Sehat, Kartu Jakarta Pintar, jadi saya lihat Pak Jokowi betul-betul memperhatikan rakyat kecil. Saya mendukung penuh Jokowi-JK," ucapnya penuh semangat.
(slm/trq)











































