"Saya mohon bantuan. Tantangan yang kita hadapi tidak ringan, yang selalu ingin adu domba masih banyak, yang selalu ingin penghancuran suasana masih ada, saya bener-bener berharap atas koalisi merah putih ini. Kalau perlu menjadi relawan aktif," kata Prabowo saat memberikan sambutan di Rapimnas FKPPI, di Jakarta Convention Center (JCC), Jl Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa (3/6/2014).
Para peserta pun langsung menjawab siap dan tepuk tangan. Prabowo juga menyebutkan jika TNI dan Polri adalah institusi yang penting dan tidak boleh jatuh.
"Parpol-parpol boleh jatuh, tapi TNI Polri tidak boleh. TNI dan Polri adalah jaminan kedaulatan dan kemerdekaan. 2 hal ini sangat penting bagi saya. Hari ini saya agak terharu karena melihat muka-muka yang pernah berjuang bersama saya," ucapnya.
Dalam acara itu, Prabowo juga sempat bertemu dengan mantan istrinya, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto. Keduanya sempat ber-cipika-cipiki dan digoda para peserta rapat.
(dha/van)











































