"Beliau akan menerima PM Abbott di Batam," ujar staf khusus presiden bidang hubungan internasional, Teuku Faizasyah, saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (3/6/2014).
Faizasyah mengatakan, SBY berkunjung ke Batam untuk menghadiri acara MTQ. Di sela-sela kunjungan SBY ke Batam, akan diisi pertemuan dengan PM Abbott.
"Pertemuan lebih sebagai wujud sambutan baik Bapak Presiden atas keinginan PM Abbott berkunjung ke Indonesia," ujarnya.
Faizasyah mengatakan, belum ada penjelasan yang pasti tentang apa yang akan dibicarakan dalam pertemuan tersebut. Jika pertemuan itu terwujud maka ini adalah pertemuan pertama kali antara SBY dan Abbott pasca memanasnya hubungan Indonesia Australia.
Hubungan kedua negara sempat memanas karena adanya isu penyadapan. Selain itu, hubungan juga memanas karena kebijakan Australia yang membuang kapal pencari suaka ke perairan di Indonesia.
(rvk/rni)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini