Tampak seseorang datang ke rumah berlantai satu dan bercat krem itu mengatakan, 'rumah baru' mantan Wali Kota Solo ini akan ditinggali malam ini. "Ya kemungkinan nanti malam pindah ke sini," menjawab singkat saat ditanya apakah Jokowi akan menginap di sini malam ini.
Informasi yang dikumpulkan detikcom, Senin (2/6/2014), seseorang itu adalah salah satu ajudan Jokowi. Dia datang bersama rekannya dengan mengendarai motor.
Hal lain yang menguatkan bahwa itu adalah ajudan Jokowi adalah, mereka mengawal mobil Kijang Innova berwarna putih bernopol B 1567 PRA hingga masuk ke dalam garasi rumah. Mobil itu hanya ditumpangi sopir. Selama masa-masa tegang pengumuman cawapresnya, Jokowi sering terlihat menggunakan mobil putih itu. Mobil itu bukan milik Jokowi, melainkan mobil sewaan yang digunakan Jokowi saat berkegiatan di luar dinasnya sebagai Gubernur DKI.
Jokowi sendiri saat ini berada di Yogyakarta bersama pasangan cawapresnya Jusuf Kalla dalam rangka kampanye Pilpres.
(slm/nwk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini