Jokowi dan JK bertolak dari Taman Menteng, Jakarta Pusat. Jokowi menumpang bajaj biru BBG berpelat nomor B 2954 MA, sementara JK menumpang bajaj biru BBG berpelat nomor B 2062 DE.
Jokowi tampak duduk di bangku penumpang, di sebelah kiri, ditemani oleh Presiden Universitas Paramadina, Anies Baswedan. Jokowi datang ke kantor KPU mengenakan kemeja kotak-kotak.
Sementara JK ditemani oleh istrinya, Mufida Jusuf Kalla. JK dan istri tampak kompak mengenakan kemeja putih.
Pasangan Jokowi-JK tiba di kantor KPU pada pukul 13.30 WIB, atau setengah jam sebelum pengundian nomor urut pasangan Capres-Cawapres. Kedatangan mereka langsung disambut ribuan massa pendukung yang sudah menunggu sejak pagi.
(mei/gah)











































