Prabowo Mulai Tempel Ketat Jokowi, Timses Tak Khawatir

Prabowo Mulai Tempel Ketat Jokowi, Timses Tak Khawatir

- detikNews
Minggu, 01 Jun 2014 13:15 WIB
Jakarta - Prediksi suara Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mulai merangkak naik mendekati Joko Widodo-Jusuf Kalla. Namun, Timses Jokowi-JK mengaku tak khawatir dengan terus naiknya suara Prabowo-Hatta.

"Kami tidak khawatir, meski begitu kami terus pantau perkembangan," ujar Jubir Timses Jokowi-JK, Anies Baswedan di Jl Surabaya 5, Menteng, Jakpus, Minggu (1/6/2014).

Anies mengaku sangat yakin suara Jokowi-JK tidak bisa disalip Prabowo-Hatta. Saat ini, Anies menegaskan bahwa para relawan dan Timses terus bergerak untuk memuluskan jalan Jokowi-JK ke istana.

"Kita optimis, kita tetap kerja. Kita optimis tidak akan terkejar," tegas Anies.

Tentu masih ada waktu sebelum 9 Juli nanti. Meski begitu, hingga saat ini Jokowi masih mengungguli Prabowo.

(kha/gah)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads