Akbar Tandjung Beberkan Strategi Pemenangan Prabowo-Hatta

Akbar Tandjung Beberkan Strategi Pemenangan Prabowo-Hatta

- detikNews
Kamis, 29 Mei 2014 13:36 WIB
Akbar Tandjung Beberkan Strategi Pemenangan Prabowo-Hatta
Jakarta - Penasihat Pemenangan Prabowo-Hatta, Akbar Tandjung membeberkan strategi pemenangan timnya. Akbar pun menyebutkan wilayah-wilayah yang diyakini akan menjadi lumbung suara Prabowo-Hatta.

"(Strategi kita) Tentu, kita mempelajari bagaimana dinamika di daerah, fenomena yang ada di pilpres 2014, juga masalah sosial budaya, akan menjadi bahan untuk melakukan pendekatn khusus untuk bisa memberikan dukungan pasangan capres kami," kata Akbar di sela-sela Rakornas KAHMI di Gedung Kementerian PAN-RB, Jl Brawijaya, Jakarta Selatan, Kamis (29/5/2014).

Sementara wilayah-wilayah yang menjadi lumbung suara Golkar akan ditargetkan menjadi lumbung suara Prabowo-Hatta pula. Dalam 30 hari tim pemenangan akan menyasar ke wilayah-wilayah tersebut.

"Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah di tambah Banten, DKI dan DIY di luar Jawa ada Sumut, Sumsel kemudian juga Lampung dan Sulawesi Selatan," sebut Akbar.

Ketua Dewan Pertimbangan Golkar ini juga mengaku telah membentuk tim relawan sendiri. Tim tersebut akan dimobilisasi untuk mendukung Prabowo-Hatta.

(bpn/brn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads