Anggota DPR: Lebih 'Gentle' SDA Ikut Mazhab Andi Mallarangeng

Anggota DPR: Lebih 'Gentle' SDA Ikut Mazhab Andi Mallarangeng

- detikNews
Jumat, 23 Mei 2014 21:14 WIB
Anggota DPR: Lebih Gentle SDA Ikut Mazhab Andi Mallarangeng
Jakarta - Menteri Agama Suryadharma Ali (SDA) telah menjadi tersangka kasus dana haji. Dorongan agar dia mundur dari kursi menteri telah muncul.

"Tinggal beliau sekarang ikut mazhab mana? Saya kira kalau ikut mazhabnya Andi Mallarangeng ya langsung mundur. Itu 'gentle'," kata Anggota Komisi VIII DPR Ali Maschan Moesa saat dihubungi, Jumat (23/5/2014).

Andi Mallarangeng adalah Menteri Pemuda dan Olahraga yang mengundurkan diri saat dirinya 'diberi' status tersangka oleh KPK.

"Kalau presiden masih membiarkan, ya Pak Menteri akan diam saja," kata Ali.

Ali paham bahwa beban berat memang berada di pundak Suryadharma. Soalnya Suryadharma juga merupakan Ketua Umum PPP. Ali punya saran untuk Suryadharma jika dirinya lebih memilih 'wait and see'.

"Masalahnya dia juga Ketum partai, bebannya berat. Mungkin diam saja dan berdoa, baca Alquran yang banyak kalau bisa sehari khatam dua kali, atau minta doa kiai-kiai," tutur Ali santai.

Menurutnya, jika belum ada keputusan mengikat (incraacht) maka Suryadharma memang tak harus beranjak dari kursi menteri. Dan pilihan ini, menurut Ali, juga diatur dalam Undang-undang. Azas praduga tak bersalah juga tetap harus dikedepankan.

"Kalau belum terdakwa memang tidak harus mundur atau dimundurkan," tuturnya.

(dnu/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads