Tes Kesehatan, Hatta Janjian dengan Prabowo di RSPAD

Tes Kesehatan, Hatta Janjian dengan Prabowo di RSPAD

- detikNews
Jumat, 23 Mei 2014 06:13 WIB
Tes Kesehatan, Hatta Janjian dengan Prabowo di RSPAD
Jakarta - Calon wakil presiden Hatta Rajasa sekitar pukul 05.40 WIB meninggalkan kediamannya menuju Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat. Dirinya mengaku akan bertemu langsung dengan Prabowo Subianto di RSPAD.

"Kemarin saja (ada kontak dengan Pak Prabowo). Langsung bertemu di sana," tutur Hatta di kediamannya, Perumahan Golf Mansion No 26, Jl RS Fatmawati, Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (22/5/2014).

Dengan menggunakan mobil Toyota Land Cruiser dengan nopol B 4 CID besan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) langsung menuju ke rumah sakit. Hatta yang mengenakan baju koko berwarna putih ini mengaku tak memiliki persiapan khusus menghadapi rangkaian tes nanti.

"Nggak ada. Saya hanya tidur lebih awal saja semalam. Biasa tidur jam 01.00 WIB, semalam jam setengah 23.00 WIB. Saya setiap hari disediain istri ekstrak susu dan vitamin C. Setiap hari juga dikasih madu tanpa gula. Satu sendok madu. Rutin. Madu Arab. Jamu sekali-kali nggak rutin," tutupnya.

(jor/jor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads