Terima Duit, Choel: Saya Khilaf, Itu yang Buat Kakak Saya Jadi Terdakwa

Sidang Hambalang

Terima Duit, Choel: Saya Khilaf, Itu yang Buat Kakak Saya Jadi Terdakwa

- detikNews
Senin, 19 Mei 2014 15:30 WIB
Terima Duit, Choel: Saya Khilaf, Itu yang Buat Kakak Saya Jadi Terdakwa
Jakarta - Andi Zulkarnaen Anwar (Choel) Mallarangeng menyatakan penyesalannya terkait penerimaan duit yang membuat kakaknya Andi Mallarangeng menjadi terdakwa perkara korupsi proyek Hambalang.

"Saya terperanjat dan di situ saya khilaf. Jadi ada 2 kesalahan saya, tidak melaporkan uang ke kakak saya dan yang kedua saya mau saja diajak meeting di ruang Menpora. Itu kesalahan yang saya buat yang mengakibatkan kakak saya jadi terdakwa," ujar Choel bersaksi untuk mantan Menpora Andi Mallarangeng di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (19/5/2014).

Menurut Choel, kedatangannya ke Kemenpora atas ajakan Fakhrudin, staf khusus Andi. Saat itu, Fakhrudin menyampaikan adanya keinginan Sesmenpora, Wafid Muharam untuk bertemu.

"Saya sampai di atas langung diarahkan ke ruang pak menteri. Seingat saya begitu sampai sudah ada Wafid Muharam dan diajak masuk ke ruang Pak menteri," tutur Choel.

Dalam pertemuan yang dihadiri M Arief Taufiqurahman yang saat itu menjabat Manajer Pemasaran PT Adhi Karya, Choel membantah membahas kesiapan PT AK menggarap proyek Hambalang.

"Selama pembicaraan, tidak ada pembicaraan signifikan soal proyek, fee atau apapun. Di situ ada orang Adhi Karya, Pak Arief Taufiqurahman. Setelah ngborol-ngobrol dia bilang dia mau ikut proyek di Kemenpora, saya bilang silakan pak," ujar Choel.

(fdn/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads