Ical Nonton Deklarasi Prabowo-Hatta dari Rumah

Ical Nonton Deklarasi Prabowo-Hatta dari Rumah

- detikNews
Senin, 19 Mei 2014 14:51 WIB
Ical Nonton Deklarasi Prabowo-Hatta dari Rumah
Jakarta - Golkar memastikan diri berkoalisi dengan Gerindra. Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie (Ical) tak ikut ke rumah Polonia dan memilih nonton bareng di kediamannya.

Usai bertemu dengan Prabowo, Ical masih tinggal di kediamannya, Menteng, Jakpus Senin (19/5/2014). Ical mengutus Waketum Golkar Cicip Sutardjo, Sekjen Golkar Idrus Marham, dan ketua DPP Golkar Fuad Hasan Mansur ke rumah Polonia.

Ical ditemani beberapa anggota DPD 1 Golkar dan Bendahara Umum Setya Novanto. Saat mendengar nama Golkar disebut dalam deklarasi Prabowo Hatta, Ical hanya tertawa.

Beberapa anggota DPD I juga bertepuk tangan saat nama Golkar disebut bagian dari koalisi Gerindra. Usai nobar, direncanakan Ical akan menggelar jumpa pers dikediamannya.

(fiq/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads