"Peran yang kita harapkan untuk masyarakat secara umum apalagi ormas sesuai fungsinya, sama-sama menciptakan kamtibnas yang tertib," jelas Kabaharkam Komjen Pol Putut Eko Bayuseno di balai Kartini, Jakarta, Rabu (14/5/2014).
Putut meminta, agar Ormas juga aktif memberikan pencerahan kepada masyarakat. "Imbauan, pembinaan agar tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran hukum seperti narkoba, terorisme," imbuhnya.
Selain itu juga diharapkan, agar organisasi masyarakat bisa tertib. "Anggotanya tertib dulu, baru keluar memberikan dakwah-dakwah yang menyejukkan," tutupnya.
(ndr/mad)











































