Cerita Tentang Kemeja Empat Kantong dan Celana Krem Prabowo

Cerita Tentang Kemeja Empat Kantong dan Celana Krem Prabowo

- detikNews
Jumat, 09 Mei 2014 16:02 WIB
Jakarta - Bila capres PDIP Joko Widodo identik dengan kemeja putih dengan lengan digulung, capres Partai Gerindra Prabowo Subianto juga memiliki gaya tersendiri. Kemeja putih empat kantong dan celana warna krem seringkali jadi andalannya.

Bukan hanya Prabowo, para elite Partai Gerindra juga kompak memakai busana yang sama di momen-momen khusus. Waketum Partai Gerindra Fadli Zon membeberkan makna di balik seragam kebanggan Prabowo itu.

"Pakaian harian dengan model ala Pak Prabowo ini memang terinspirasi para pendiri bangsa seperti Hatta, Soekarno dan yang lainnya," kata Fadli di Kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Jaksel, Jumat (9/5/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan berpakaian ala pejuang, Prabowo ingin agar perjuangan pahlawan di masa lalu tak dilupakan. Selain itu, gaya busana ini juga bernuansa Indonesia.

"Ini menunjukkan Indonesia raya," ujarnya.

Gaya berpakaian ini sudah menjadi khas Prabowo dan Partai Gerindra. Meski begitu, proses desain kemeja putih dan celana krem ini tak melibatkan perancang busana.

"Itu full ide Pak Prabowo sendiri," ucap Fadli.

(van/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads