Jokowi Tour de Java, Gerindra Tak Gentar

Jokowi Tour de Java, Gerindra Tak Gentar

- detikNews
Minggu, 04 Mei 2014 16:26 WIB
Jokowi Tour de Java, Gerindra Tak Gentar
Jakarta - Calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) melakukan 'Tour de Java'. Dia menemui sejumlah tokoh Muhammadiyah, dan Nahdlatul Ulama. Namun Wakil Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya Fadli Zon mengaku, pihaknya tak gentar dengan manuver Jokowi tersebut.

"Kalau soal silaturahmi, kita sebenarnya banyak undangan. Tapi Pak Prabowo memang belum turun saja. Nantilah setelah koalisi terbentuk. Tidak takut tuh kita sama manuver Jokowi," kata Fadli di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Minggu (4/5/2014).

Fadli menyebut keputusan koalisi dari Partai Gerindra akan diputuskan setelah hasil pileg dipublikasikan. Untuk saat ini Gerindra lebih menitikbertkan berkomunikasi dengan parpol lain ketimbang bermanuver seperti Jokowi.

"Keputusan koalisi saja belum kok mau sosialisasi ke masyarakat. Nanti kalau tiket pilpres belum dapat gimana? Koalisi yang resmi itu nanti setelah didaftarkan di KPU," kata Fadli.

Saat ini Gerindra telah berkomunikasi dengan sejumlah partai seperti Golkar, PKS, dan PAN. Gerindra pun tak menutup kemungkinan membuka komunikasi dengan Partai Demokrat.

"Tapi memang masih belum final, masih mengalir sampai ada keputusan di masing-masing partai," pungkas Fadli.

(bpn/erd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads