Agun Jadi Tersangka Sodomi di JIS, Ini Reaksi Istri

Agun Jadi Tersangka Sodomi di JIS, Ini Reaksi Istri

- detikNews
Kamis, 17 Apr 2014 18:14 WIB
Agun Jadi Tersangka Sodomi di JIS, Ini Reaksi Istri
Jakarta - Agun Iskandar (24) jadi tersangka kekerasan seksual di Jakarta International School (JIS). Dia dijerat dengan pasal pencabulan dan perlindungan anak. Apa reaksi istrinya?

Berdasarkan penelusuran detikcom, Agun tinggal di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan. Saat didatangi, Kamis (17/4/2014) rumah sederhana bercat kuning itu tampak sepi.

Saat diketuk, keluar seorang wanita yang disebut para tetangga sebagai istri Agun. Dia memakai baju biru dan matanya terlihat sembab. Wanita tersebut tak mau menyebut nama, apalagi memberi keterangan.

"Maaf pak, saya belum bisa ngomong apa-apa," ujarnya pelan.

Ia pun mencoba menutup pintu. Namun tidak seluruhnya, menyisakan sedikit celah untuk melongok keluar.

"Maaf ya," ujarnya lagi dengan suara pelan.

Informasi dari para tetangga, Agun memiliki seorang anak dengan wanita tersebut. Namun tak ada informasi lebih detail lagi, sebab mereka tak mau bicara banyak soal kasus sodomi tersebut dan sosok Agun.

Saat ini, Agun dan Virgiawan Amin alias Awan sudah menjadi tersangka sodomi. Mereka adalah pegawai cleaning service dari ISS. Bila terbukti, keduanya terancam dipenjara selama 15 tahun.


(idh/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads