Kemenhub Periksa Pejabatnya yang Kerap Pesta Seks dengan Tertutup

Kemenhub Periksa Pejabatnya yang Kerap Pesta Seks dengan Tertutup

- detikNews
Selasa, 08 Apr 2014 17:12 WIB
Kemenhub Periksa Pejabatnya yang Kerap Pesta Seks dengan Tertutup
Ilustrasi (majalah detik)
Jakarta - Setelah N diperiksa selama 3 jam, kini giliran pejabat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memeriksa sang suami, S. Pemeriksaan ini terkait laporan N kepada Kemenhub beberapa waktu lalu yang menyatakan S kerap melakukan pesta seks.

"Mulai jam 14.00 WIB siang dan ini masih berlangsung," kata pengacara S, Kissingger MP Tambunan, dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Selasa (8/4/2014).

Pemeriksaan S dimulai 30 menit setelah pemeriksaan N selesai. Pemeriksaan telah berlangsung selama 2 jam, hingga pukul 16.30 WIB belum juga selesai.

Kissingger belum menjelaskan kliennya ditanya apa saja selama pemeriksaan berjam-jam itu. Kissingger membantah keotentikan seluruh foto pesta seks tersebut.

Sementara itu pemeriksaan N tadi seputar klarifikasi laporan dia sebelumnya.

Kasus bermula saat S menikahi N pada 10 September 1994 silam. Dari pernikahan itu keduanya dikaruniai dua anak YM (16) dan RR (12). Rumah tangga yang awalnya harmonis tiba-tiba dilanda badai yang cukup serius. N menggugat cerai tapi selalu ditolak pengadilan karena S tidak terbukti zina, meski N mengaku punya bukti pesta seks si suami.

(rna/asp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads