Surabaya Dapat Penghargaan, Risma: Setiap Minggu Kita Dapat

Surabaya Dapat Penghargaan, Risma: Setiap Minggu Kita Dapat

- detikNews
Rabu, 19 Mar 2014 23:01 WIB
Surabaya Dapat Penghargaan, Risma: Setiap Minggu Kita Dapat
Jakarta - Sebanyak 23 daerah mendapat penghargaan Sindo Weekly Government Award 2014, termasuk Surabaya yang dipimpin Walikota Tri Rismaharini. Risma menanggapi santai.

"Setiap Minggu kita menerima penghargaan. Minggu yang lalu kita juga dapat," ujar Risma usai acara penyerahan penghargaan di Hotel Grand Sahid, Jl Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu (19/3/2014).

Surabaya memperoleh piala kategori 'Perempuan dan Anak'. Risma dianggap mampu memberdayakan perempuan dan anak di kota yang dipimpinnya.

"Kita tangani sudah dua tahun jalan. Program penanganan itu, sejak 2010 akhir. Mereka kita kasih akses ekonomi. Misal mereka mau usaha di bidang jahit, kita kasih modal. Bukan hanya PSK saja. Kita bantu termasuk akses pemasarannya, termasuk di Mall," tutur Risma yang berusaha menutup lokasi prostitusi Dolly Surabaya ini.

Risma juga menjalankan program pendidikan gratis dari SD sampai SMA. Bukan hanya anak tak mampu, bahkan anak jalanan juga diberi kesempatan menimba ilmu sampai luar negeri.

"Kita berangkatkan delapan anak ke Brasil untuk belajar sepakbola. Itu semua dari anak jalanan," ujar Risma.

Selain Risma, ada puluhan kepala daerah lain yang dapat penghargaan. Risma nampak memegang piala di samping Walikota Bandung Ridwan Kamil yang mendapat penghargaan kartegori pembangunan infrastruktur.

Penghargaan terbaik jatuh ke Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang mendapat penghargaan kategori daerah terbaik bidang infrastruktur dan kesejahteraan.

(dnu/ahy)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads