"F16 melakukan latihan sekaligus menyisir objek yang dicurigai, tapi tetap kita tidak menemukan," imbuh Kadispen TNI AU Marsekal Pertama Hadi Tjahjanto saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (19/3/2014).
Untuk saat ini pencarian tetap dilakukan. Pihaknya masih berkoordinasi dengan pemerintah Malaysia. "Kita menunggu koordinasi, untuk wilayah mana pencarian Indonesia," jelas dia.
TNI AU berkomitmen untuk membantu upaya pencarian. Namun dipastikan dari data radar, tidak ditemukan adanya MH370 melintas di kawasan Selat Malaka.
"Data radar kita tidak menemukan MH370 melintas," tutup dia.
(rna/ndr)











































