Kepada wartawan di Balai Kota Jakarta hari ini, Senin (17/3) Ahok membeberkan beberapa pesan dari Jokowi. "Nggak sih cuma ngomong terusin visi-misi kita saja,β kata mantan Bupati Belitung Timur itu.
Sehingga menurut Ahok, pihaknya saat ini terus mengebut revisi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah atau RPJMD 2013 β 2017. Di dalam RPJMD ini memang dituangkan visi dan misi Jokowi dan Ahok sebagai kepala daerah terpilih.
Dalam RPJMD yang diajukan ke DPRD DKI, Gubernur Jokowi telah memasukkan empat megaproyek yang akan dikerjakan pemerintah provinsi. Antara lain, pembangunan monorel, mass rapid transit (MRT), deep tunnel dan giant sea wall atau tanggul laut raksasa.
Program pemerintah provinsi lainnya adalah kampung deret, rumah susun, dan penataan pasar tradisional. βJadi kami mesti lihat kayak berapa pajak dan pendapatan semua pada tidak sesuai. Income sharing kita kan lebih tinggi daripada yang itu. Tapi sistem kayak rumah susun, konsep PNP, pasar-pasar kan berubah semua," kata Ahok.
Nama Joko Widodo (Jokowi) resmi diajukan sebagai calon presiden 2014-2019 oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Kursi gubernur DKI akan dia tinggalkan jika mantan Wali Kota Surakarta itu terpilih sebagai presiden.
(erd/brn)











































