Simpatisan Golkar Lewat, Pendukung PDIP Teriak Jokowi!

Simpatisan Golkar Lewat, Pendukung PDIP Teriak Jokowi!

- detikNews
Sabtu, 15 Mar 2014 14:40 WIB
Simpatisan Golkar Lewat, Pendukung PDIP Teriak Jokowi!
Jakarta - Ada yang menarik ketika puluhan simpatisan Golkar berjalan berbaris menuju kursi yang disediakan bagi pendukung kemeriahan deklarasi damai Pemilu 2014 ini. Saat pendukung Golkar melewati barisan simpatisan PDI Perjuangan, teriakan Jokowi menggema.

"Jokowi..Jokowi..Jokowi," teriak pendukung PDIP yang sudah memenuhi bangku-bangku di sisi kanan panggung pimpinan parpol di Monas, Jakpus, Sabtu (15/3/2014).

Berjalan beberapa langkah, para pendukung Golkar yang banyak membawa bendera mulanya hanya diam. Tapi saat benar-benar melintas di bangku pendukung PDIP, mereka membalas teriakan dari sisi kiri. "ARB.. ARB," balas para kader Golkar.

Semangat simpatisan PDIP memang 'membara' dibanding simpatisan parpol lainnya. Efek Jokowi yang resmi diusung sebagai capres mungkin jadi pelecut semangat mereka.

Teriakan Jokowi juga terdengar ketika Ketua KPU Husni Kamil Malik memberi salam sambutan kepada pimpinan parpol yang hadir di Monas.

Kepastian Jokowi menjadi capres langsung disampaikan ketika dirinya berkunjung ke Marunda, Jakarta Utara, kemarin (14/3).

"Saya telah mendapatkan mandat dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk jadi capres. Dengan mengucap bismillah, saya siap melaksanakan," kata Jokowi .

Mandat pencapresan ini langsung diberikan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. "Dukung Bapak Joko Widodo sebagai capres dari Partai Demokrasi Indoensia Perjuangan," ujar Mega dalam mandat yang ditulis tangan.

(fdn/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads