Pelantikan Anas Effendi di Gedung, Ahok: Musim Hujan Bos

Pelantikan Anas Effendi di Gedung, Ahok: Musim Hujan Bos

- detikNews
Selasa, 11 Mar 2014 13:30 WIB
Pelantikan Anas Effendi di Gedung, Ahok: Musim Hujan Bos
Jakarta - Pelantikan Anas Effendi sebagai wali kota Jakarta Barat digelar di gedung. Hal ini berbeda dengan upacara pelantikan sebelumnya yang dilakukan di tengah kampung. Apa penyebab perbedaan ini?

"Ini juga biasa kan. Belum pernah ada yang begitu kan? Selama ini belum pernah kan? Ini kan juga barang bagus. Musim hujan bos. Nanti susah. Mungkin pawangnya mogok," kata Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (11/3/2014).

Sebelumnya Anas menjabat sebagai Kepala Badan Arsip dan Perpustakaan Daerah DKI. Dia pernah duduk juga sebagai wali kota Jakarta Selatan dan Jakarta Utara. Acara pelantikan digelar di aula Balai Kota DKI.

Pelantikan Anas Effendi berbeda dengan wali kota lainnya. Wali Kota sebelumnya dilantik di ruang terbuka, bukan di dalam gedung. Seperti Wali Kota Jakarta Timur, Krisdianto, dilantik di sekitar lokasi tempat pembuangan sampah di Jatinegara. Kemudian Wali Kota Jakarta Selatan, Syamsuddin Noor, di Setu Babakan, Jagakarsa.

Lalu Wali Kota Jakarta Utara, Heru Budi Hartono, di Danau Cincin, dekat Taman BMW. Sebelumnya, Wali Kota Jakarta barat sebelum Anas, Fatahillah, dilantik Jokowi di rusun Tambora, berbaur dengan masyarakat sekitar.

(bil/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads