"Sudah bisa dikonfirmasi sekarang bahwa mereka tidak tampak seperti pria Asia," ujar Kepala Departemen Penerbangan Sipil Malaysia Azharuddin Abdul Rahman, seperti yang dikutip dari thestar.com.my, Senin (10/3/2014).
Rahman mengaku belum dapat mengungkapkan kewarganegaraan kedua pria tersebut. Investigasi sementara mengarah pada jaringan pencurian paspor yang diduga dilakukan kedua pria itu.
"Kami tidak bisa mengungkapkan kewarganegaraan mereka karena akan menghambat penyelidikan. Investigasi juga menunjukkan bahwa duo ini mungkin telah terlibat dalam sindikat paspor curian," ujar Rahman.
Sementara itu, upaya pencarian MH 370 terus dilakukan dengan memperluas wilayah sampai 100 mil laut dari titik terakhir pesawat Boeing 777-200 itu terdeteksi radar. Otoritas setempat juga memastikan sistem keamanan di Bandara Kuala Lumpur sangat ketat.
"Hal ini sejalan dengan mengintensifkan pencarian kami untuk pesawat," katanya.
Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Malaysia Zahid Hamidi mengatakan, dua penumpang misterius itu berwajah Asia. Informasi ini berdasarkan data yang diterima pejabat Malaysia. Namun rekaman CCTV bandara mengungkap hal yang berbeda.
"Saya masih bingung, bagaimana (petugas Imigrasi) tidak berpikir seorang pria Italia dan Austria namun dengan wajah Asia," kata Zahid.
(vid/jor)











































