"Pertimbangan untuk jadi cawapres banyak, bukan hanya satu aspek. Ada banyak aspek, kita bahas untung rugi untuk pencalonan. Orang-orang muda berprestasi, kita inventarisir untuk lihat kemungkinannya dipasangkan dengan Prabowo. Orang muda, berprestasi, dikenal publik, dan punya elektabilitas," kata Martin di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (10/3/2014).
Ketika ditanya apakah Ahok memenuhi 4 syarat tersebut, Martin tak menjawab secara gamblang. Yang pasti, ia menuturkan bahwa Gerindra tentunya menginginkan cawapres dari internal partai. Setelah mendapatkan cukup suara pada Pileg 9 April 2014 mendatang, baru simulasi pasangan cawapres akan diuji coba.
"Itu nanti akan kita buat simulasi. Kalau wakilnya Pak Ahok bagaimana, akan kita simulasi. Kalau wakilnya Jokowi, bagaimana. Kalau Gubernur Jateng, Gubernur Jabar, bagaimana. Kalau dapat 20%, kita akan buat survei internal yang objektif," ujar anggota Komisi III DPR ini.
Lembaga Political Communication Institute (PolcoMM) melakukan survei terhadap tingkat elektabilitas kepala daerah saat ini. Hasilnya nama Jokowi teratas disusul dua 'kandidat' cawapres Prabowo yakni Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) dan Wagub DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Mayoritas pemilih pemuda menyatakan akan memilih Jokowi jika menjadi calon presiden dengan perolehan sebesar 23,6%. Sementara Tri Rismaharini di urutan dua dengan elektabilitas 10,7% baru disusul Ahok sebesar 8,3%," kata Direktur Political Communication Institute (PolcoMM) Heri Budianto dalam paparan survei di Cheese Cake Factory, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (9/3/2014)
Survei ini dilakukan PolcoMM pada 24 Februari-4 Maret 2014 dengan 1.200 orang responden dari kalangan pemilih muda. Pengambilan data dilakukan dengan teknik sampling purposive pada rentang usia 19-29 tahun di DKI Jakarta. Margin error dalam penelitian ini 3,1% dengan tingkat kepercayaan sebesar 96%.
Berikut tingkat elektabilitas kepala daerah saat ini:
1. Joko Widodo: 23,6%
2. Tri Rismaharini: 10,7%
3. Basuki Tjahaja Purnama: 8,3%
4. Ahmad Heryawan: 2,6%
5. Syahrul Yasin Limpo: 2,2%
6. Soekarwo: 1,8%
7. Irwan Prayitno: 1,1%
8. Saifullah Yusuf: 0,3%
9. Nurmahmudi Ismail: 0,3%
10. Ridwan Kamil: 0,2%
11. Ganjar Pranowo: 0,2%
12. Teras Narang: 0,2%
Sedangkan tingkat popularitas kepala daerah saat ini adalah:
1. Joko Widodo: 30,4%
2. Tri Rismaharini: 18,3%
3. Basuki Tjahaja Purnama: 12,6%
4. Ridwan Kamil: 9,3%
5. Syahrul Yasin Limpo: 2,9%
6. Ahmad Heryawan: 2,4%
7. Ganjar Pranowo: 2,3%
8. Soekarwo: 2,3%
9. Saifullah Yusuf: 1,7%
10. Irwan Prayitno: 0,8%
11. Nurmahmudi Ismail: 0,8%
12. Teras Narang: 0,4%
(van/van)











































