Gangguan Pantograf di Buaran, Kereta Bekasi-Kota Berasap

Gangguan Pantograf di Buaran, Kereta Bekasi-Kota Berasap

- detikNews
Senin, 10 Mar 2014 13:13 WIB
Gangguan Pantograf di Buaran, Kereta Bekasi-Kota Berasap
ilustrasi
Jakarta - Kereta Commuter Line (CL) jurusan Bekasi-Kota berasap di Buaran, Jakarta Timur. Penyebabnya karena adanya gangguan di pantograf.

"Asapnya terjadi karena putusnya perangkat di pantograf," ujar Manajer Komunikasi KAI Commuter Jabodetabek (KCJ), Eva Chairunisa, ketika dihubungi detikcom, Senin (10/3/2014).

Menurut Eva, kejadian itu berlangsung pada pukul 12.00 WIB. Kereta lantas dievakuasi ke Depo Bukit Duri, Jakarta Selatan.

Eva melanjutkan, tidak ada korban dalam kejadian ini. Penumpang dialihkan ke kereta selanjutnya.

"Kereta berikutnya berangkat lagi sekitar pukul 12.10 WIB," tuturnya.

(nik/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads