Personel TNI AL Evakuasi Korban Sambil Cari Perlindungan di Bawah Bangku

Personel TNI AL Evakuasi Korban Sambil Cari Perlindungan di Bawah Bangku

- detikNews
Rabu, 05 Mar 2014 15:22 WIB
Personel TNI AL Evakuasi Korban Sambil Cari Perlindungan di Bawah Bangku
(Foto: Grandyos Zafna/detikcom)
Jakarta - Gudang amunisi milik Pasukan Katak (Paskas) TNI AL di Lantamal 3 Pondok Dayung, Tanjung Priok, meledak hebat. Sesaat setelah ledakan, atap-atap berjatuhan sehingga para personel berhamburan mencari perlindungan.

Hal ini diceritakan seorang anggota TNI AL di seberang lokasi ledakan, dekat Dok Koja Bahari 1, Tanjung Priok, Jakarta Pusat, Rabu (5/3/2014).

"Kejadiannya pukul 10.30 WIB. Waktu ledakan itu ada pelatihan. Ledakannya keras, atap-atap pada berjatuhan, kaca-kaca pada pecah semua," tutur seorang anggota TNI AL yang mengenakan baju loreng abu-abu.

Personel itu langsung mencari perlindungan di bawah bangku.

"Setelah ledakan sambil evakuasi korban-korban yang ada di sekitar, saya keluar mencari bangku untuk melindungi kepala saya, atap berjatuhan, korban bergeletakan," kata dia.



(nwk/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads