"Tadi saya tanya ke Jennifer. Memang benar, Jennifer bersama tujuh orang temannya diundang ke acara pembukaan karaoke di Flame itu," ujar pengacara Jennifer, Hotman Paris ketika dikonfirmasi detikcom, Senin (3/3/2014).
Acara tersebut dilangsungkan pada 22 Agustus 2013. Jennifer, kata Hotman, memenuhi undangan karena memang mengenal sosok Wawan sebagai pengusaha yang tengah membuka rumah produksi.
"Dia tahunya cuma diundang Wawan. Dia nggak tahu soal kepemilikan saham Wawan di situ dan sebagainya," ujar Hotman.
Kedekatan Wawan dengan para artis bukan hanya isapan jempol semata. Di tempat karaoke lux milik Wawan, Flame, di Kuningan, Jakarta Selatan, sempat beberapa kali diadakan pesta bersama selebritis.
Sumber detikcom yang tahu soal acara pesta itu menyebut artis-artis yang kerap datang ke Flame datang dari berbagai kalangan. Mulai dari Irwansyah, Raafi Ahmad, Tengku Wisnu dan Jennifer Dunn. Biaya yang dikeluarkan satu kali pesta Rp 100-200 juta.
Kedekatan Wawan dengan artis-artis itu hingga ke urusan bisnis. Pengacara Wawan, Maqdir Ismail, pernah mengungkap adanya rencana pembuatan rumah produksi. Artis Jennifer Dunn melalui kuasa hukumnya, Hotman Paris, menyebut mobil Vellfire dan kartu kredit berlimit Rp 50 juta/bulan diberikan Wawan sebagai DP agar Jennifer mau tergabung dalam rumah produksi tersebut.
(fjr/mad)











































