Perampok Bunuh Korbannya di Deli Serdang

Perampok Bunuh Korbannya di Deli Serdang

- detikNews
Jumat, 21 Feb 2014 14:53 WIB
Medan - Seorang pria ditemukan tewas di rumahnya di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Diduga dia menjadi korban pembunuhan kawanan rampok.

Jenazah Zikri (38) ditemukan di atas tempat tidur, dalam kamar rumahnya yang berada di kompleks Nabila, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Ada sejumlah luka bekas hantaman benda tumpul di kepalanya dan bantal yang digunakan untuk membekap korban.

Kakak korban, Siti Hawa menyatakan korban ditemukan tewas oleh istrinya Siti Nurmawati pada Jumat (21/2) pagi. Saat itu sang istri baru pulang dari rumah sakit.

"Dia baru pulang dari rumah sakit. Karena menjaga adik yang melahirkan di rumah sakit," kata Siti Hawa kepada wartawan Jumat (21/2/2014).

Saat tiba di rumah, ternyata pintu sudah terbuka dan sang suami ditemukan tergeletak di tempat tidur. Kasusnya kemudian dilaporkan ke polisi.

Petugas Polsek Percut Sei Tuan yang menangani kasus ini, masih melakukan penyelidikan. Di lokasi kejadian, petugas menemukan kondisi rumah yang acak-acakan. Dompet dan sepeda motor Honda Revo korban diduga diambil pelaku.

Sejumlah saksi dimintai keterangannya, namun belum ada tersangka yang diamankan. Dugaan sementara pelaku yang diperkirakan lebih dari satu orang beraksi pada Jumat dini hari.

(rul/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads