Dari 40 mobil yang telah disita KPK, ada satu mobil yang berharga paling tinggi. Rolls-Royce menjadi mobil yang harganya paling tinggi karena ditaksir berharga di kisaran Rp 10 miliar.
Selain itu ada juga beberapa mobil berharga miliaran yang telah disita, antara lain Ferrari, Lamborghini, Bentley, Nissan GTR dan Lexus. Semua mobil-mobil mewah itu kini telah berjejer rapi di tempat parkir gedung KPK.
Penyidik juga telah menyita beberapa mobil kelas menengah ke atas seperti Mitsubishi Pajero, Toyota Vellfire, Toyota Fortuner, dan Mini Cooper. Mobil-mobil itu disita dari berbagai tempat.
Sedangkang Isuzu Panther menjadi mobil yang disita terkait pencucian uang Wawan dengan harga terendah. Di pasaran saat ini, harganya berada di kisaran Rp 90 - 100 juta.
Saat dilakukan penghitungan secara menyeluruh berdasarkan harga pasaran mobil saat ini, harga 40 mobil yang telah disita itu mencapai Rp 48, 8 miliar. Jumlah itu tentu masih bisa bertambah karena tim penyidik yang masih terus bergerak.
Berikut Daftar kendaraan Wawan yang disita KPK:
1 buah Ferrari
1 buah Lamborgini
1 buah Bentley
1 buah Roll Royce
1 buah Nisan GTR
5 buah Toyota Vellfire
4 buah Mitsubishi Pajero
5 buah CRV
2 buah Mercedez
1 buah Mini cooper
1 buah Toyota Land Cruiser
1 buah Toyota Lexus
6 buah Toyota Innova
2 buah BMW
1 buah Toyota Fortuner
1 buah Mitsubishi Outlander
1 buah Ford Fiesta
1 buah Nissan Terano
1 buah Honda Freed
1 buah Isuzu Panther
1 buah Toyota Avansa
1 buah Suzuki APV
1 buah Motor Harley
(kha/mad)











































