"Police line sudah dibuka, disini sudah clear area," ujar seorang pegawai apartemen casablanca Mansion yang enggan disebutkan namanya, Selasa (18/2/2014).
Menurutnya, usai olah TKP yang dilakukan polisi, serta korban yang telah dibawa ke Rumah Sakit, pihak pengelola menganggap kejadian tersebut telah selesai.
"Sudah selesai (olah TKP), jadi kami anggap semuanya telah selesai," jelasnya.
Ketika detikcom bermaksud untuk melihat lokasi persis kejadian, petugas tersebut langsung melarang. Termasuk untuk mengkonfirmasi garis polisi di dekat kolam renang tempat Ujang terjatuh.
"Maaf, tidak bisa masuk," tutupnya sambil berlalu.
(rni/rvk)











































