Ini 3 Relasi Pelaku Korupsi dan Artis dalam Dugaan Pencucian Uang

Ini 3 Relasi Pelaku Korupsi dan Artis dalam Dugaan Pencucian Uang

- detikNews
Sabtu, 15 Feb 2014 10:36 WIB
Jakarta - Pada beberapa kasus korupsi diketahui bahwa dana hasil korupsi itu mengalir di antaranya ke beberapa artis. Koordinator ICW menyebut ada 3 model relasi aliran dana koruptor ke artis. Apa saja?

"Kami bedakan ada 3 relasi (koruptor ke arits). Pertama, untuk kepentingan hedon suka-suka saja memberi rumah atau apartemen," kata Koordinator Divisi Korupsi Politik ICW Ade Irawan dalam diskusi 'Aliran dana Buat rakyat Jelita' di Warung Daun, Jalan Cikini Raya, Jakpus, Sabtu (15/2/2014).

Kedua, relasi profesional yaitu hubungan kerja antara si tersangka korupsi dengan artis. Pada relasi ini pemberian dana bersifat proporsional sesuai tarif pekerjaan umumnya si artis.

"Ketiga, (relasi) legal dari sisi agama. Misal artis jadi istri siri, dia diberi harta untuk kepentingan sembunyikan harta karena dia koruptor," ucap Ade.

Ade menilai, dengan adanya 3 model relasi transaksi dana koruptor kepada artis, maka penting bagi KPK memastikan apa hubungannya.

"Penting bagi KPK menelusuri relasi orang yang dipanggil yang saat ini misal terkait TCW. Kalau profesional bisa didrop karena pemberiannya wajar. Tapi yang penting yang hubungan khusus," ucapnya.

"Jangan sampai uang atau barang itu dibawa atau ditaruh ke mana-mana lagi untuk mengamankan aset berdasarkan pencucian uang," imbuh Ade.

(bal/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads