KAI Luncurkan KA Kalijaga Jurusan Solo- Semarang

KAI Luncurkan KA Kalijaga Jurusan Solo- Semarang

- detikNews
Sabtu, 15 Feb 2014 09:59 WIB
Jakarta - PT KAI resmi meluncurkan KA Kalijaga dengan tujuan Solo-Semarang pada hari Sabtu (15/2). Peluncuran ini dihadiri Dirut PT KAI Ignatius Jonan, Menteri BUMN Dahlan Iskan, dan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

"Pengoperasian KA Kalijaga dilakukan untuk mengakomodir permintaan dari masyarakat yang ingin bepergian dari Solo ke Semarang atau sebaliknya," ujar Manager Humas Daop 6 Yogyakarta, Bambang S Prayitno dalam siaran persnya, Sabtu (15/2/2014).

KA Kalijaga ini berkapasitas 530 tempat duduk dan menempuh jarak 114 kilometer. Jarak itu akan ditempuh dalam waktu 2 jam 33 menit.

"Waktu tempuh ini lebih singkat daripada waktu yang dibutuhkan jika menggunakan moda transportasi jalan raya seperti yang biasanya diakses oleh masyarakat," ucapnya.

Tarif KA yang dikenakan adalah sebesar Rp 25 ribu dan merupakan taruf tanpa subsidi (PSO). Para penumpang dapat memesan di semua loket resmi pemesanan tiket KA.

Berikut adalah jadwal keberangkatan dan kedatangan KA Kalijaga:

Keberangkatan

Stasiun Purwosari 05.25
Stasiun Solo Balapan 05.31
Stasiun Gundih 06.18
Stasiun Kedung Jati 07.05
Stasiun Semarang Tawang 07.48
Stasiun Semarang Poncol 07.58

Kedatangan

Stasiun Purwosari 09.05
Stasiun Solo Balapan 09.10
Stasiun Gundih 09.54
Stasiun Kedung Jati 10.46
Stasiun Semarang Tawang 11.32
Stasiun Semarang Poncol 11.42

(dha/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads