"Lonjakan permintaan mencapai 5-10 persen," ujar Kepala Stasiun Gambir, Edy Kuswoyo di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2014).
Namun Edy mengatakan, pihaknya tak dapat melayani seluruh permintaan tersebut. Pihak PT KAI tak menyediakan tambahan gerbong ataupun kereta.
"Jumlah kereta tetap normal, nggak ada tambahan," kata Edy.
Sementara karena keterbatasan jarak pandang, kecepatan kereta dikurangi. Sehingga waktu tiba menjadi lebih lama.
"Kecepatan dikurangi dari 90 km per jam menjadi 40 km per jam karena keterbatasan jarak pandang," katanya.
(kff/mpr)











































