Penerbangan ke Solo Distop Hingga Jam 9 Malam, Bandara DIY Ditutup 3 Hari

Penerbangan ke Solo Distop Hingga Jam 9 Malam, Bandara DIY Ditutup 3 Hari

- detikNews
Jumat, 14 Feb 2014 07:48 WIB
Jakarta - Sejumlah penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta tujuan Solo, Yogyakarta dan Surabaya ditunda pagi ini. Bandara Adisucipto, Yogyakarta bahkan ditutup hingga 3 hari.

"Untuk Jakarta-Yogyakarta ditutup 3 hari dari jam 5 pagi tadi," kata Humas Angkasa Pura II Soekarno-Hatta, Yudis Tiawan saat dihubungi, Jumat (14/2/2014).

Penundaan penerbangan dilakukan karena abu vulkanik dari letusan Gunung Kelud, Jatim. Pihak AP II masih berkoordinasi dengan badan yang berwenang memberi izin penerbangan untuk memastikan keamanan penerbangan.


Berikut jadwal penerbangan yang distop sementara dari Bandara Soekarno-Hatta:

-Jakarta tujuan Solo ditutup pukul 05.00 WIB-21.00 WIB
-Jakarta tujuan Surabaya ditutup pukul 05.00 WIB-08.30 WIB
-Jakarta tujuan Yogyakarta ditutup pukul 05.00 WIB hingga 3 hari ke depan.

"Penundaan penerbangan berlaku untuk semua maskapai ketiga tujuan tersebut," ujar Yudis.

(fdn/rmd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads