Ini Pesan SBY untuk Mendag Baru M Lutfi

Ini Pesan SBY untuk Mendag Baru M Lutfi

- detikNews
Rabu, 12 Feb 2014 11:30 WIB
Ini Pesan SBY untuk Mendag Baru M Lutfi
Jakarta - Muhammad Lutfi baru saja dipilih jadi Menteri Perdagangan menggantikan Gita Wirjawan. Lutfi ditunjuk langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Apa pesan SBY kepada suami mantan model Bianca Adinegoro itu?

"Prioritas sebagai menteri perdagangan aktif berupaya melakukan stabilisasi harga di dalam negeri. Ini penting dan itu salah satu domain menteri perdagangan," kata SBY di Istana Negara, Jakarta, Rabu (12/2/2013).

Yang kedua, kata SBY, meskipun perekonomian global belum pulih tapi mendag baru harus sekuat tenaga menggenjot ekspor. Bahkan, alangkah baiknya jika bisa menemukan pasar baru.

Selain itu, Lutfi juga harus mampu menjalin kerjasama dengan negara-negara G-20, ASEAN, APEC dan lainnya.

"Saya beri perhatian khusus agar mendag melakukan diplomasi efektif agar Indonesia tidak mengalami perdagangan yang tidak fair terutama perdagangan kelapa sawit," ujarnya.

"Saya memberikan kepercayaan kepada saudara Lutfi dengan harapan perdagangan kita menjadi salah satu pilar ekonomi Indonesia," tambah SBY.

Lutfi pernah menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Setelah itu dia menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk Jepang.

(ang/nik)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads