"Banyak hal yang dilakukan saudara Gita Wirjawan untuk memajukan ekonomi kita," ujar Presiden SBY dalam jumpa pers di Istana, Jakarta, Rabu (12/2/2014). Dalam jumpa pers, SBY didampingi Wapres Boediono. Hadir pula Gita dan M Lutfi Mendag baru.
Menurut SBY, Gita yang juga pernah menjadi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) ini berperan besar dalam pemerintahan untuk membangun ekonomi bangsa.
"Perdagangan yang selama ini belum tuntas di bawah upaya dan kepemimpinan saudara Gita Wirjawan, Alhamdulilah bisa dirampungkan bahwa kita memiliki UU Perdagangan yang baru," sambungnya.
SBY menuturkan dirinya menerima pengunduran diri Gita agar bisa memfokuskan diri mengikuti konvensi capres Partai Demokrat.
"Saya menerima karena pengunduran diri ini justru saudara tidak ingin memiliki kesulitan membagi waktu dan tenaganya sejalan dengan apa yang dilakukan Pak Gita Wirjawan sebagai peserta konvensi capres sebuah parpol akan mengganggu tugas-tugasnya sebagai Mendag," papar SBY.
Sebagai pengganti Gita, SBY menunjuk Muhammad Lutfi menduduki kursi Mendag yang baru. Lutfi pernah menjadi Kepala BKPM dan Duta Besar RI untuk Jepang.
"Saya telah lakukan fit and proper test terhadap seseorang, yang saya lakukan terhadap seseorang yang saya pilih sebagai mendag. Pak Lutfi bukan orang baru, sudah berkontribusi pada pemerintahan yang saya pimpin, mulai BKPM pada masa yang sulit," kata SBY.
(fdn/nwk)











































