Anggota DPRD Banten Asal Demokrat Diperiksa KPK Terkait TPPU Wawan

Anggota DPRD Banten Asal Demokrat Diperiksa KPK Terkait TPPU Wawan

- detikNews
Kamis, 06 Feb 2014 23:04 WIB
Anggota DPRD Banten Asal Demokrat Diperiksa KPK Terkait TPPU Wawan
Jakarta - Aliran dana dari tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang dilakukan Tubagus Chaery Wardhana alias Wawan mulai menyeret sejumlah nama dari kalangan legislatif.

Menurut keterangan juru bicara KPK, Johan Budi hari ini terdapat 1 anggota DPRD Banten diperiksa KPK terkait hal tersebut, Kamis (6/2/2014).

"Hari ini ada tadi yang diperiksa terkait TPPU TCW," ungkapnya kepada detikcom.

Johan Budi kemudian menyebutkan nama anggota DPRD Banten yang terkait TPPU Wawan tersebut.

"Eddy Yus Amirsyah nama yang diperiksa tadi," imbuhnya.

Menurut informasi yang dihimpun detikcom, anggota dari fraksi Partai Demokrat ini menerima 4 buah mobil dari Wawan guna memuluskan anggaran yang diajukan eksekutif untuk kemudian diserahkan kepada perusahaan Wawan sebagai pelaksana programnya.

4 mobil tersebut adalah sebagai berikut: Jeep Rubicon, Mini Cooper Morris, Mercedes Benz R-Class dan Mercedes Benz E-Class.


(rvk/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads