"Saya akan koordinasikan dengan PU terkait perbaikan dan pembetulan gorong-gorong di Jakarta Barat," jelas wali kota Jakarta Barat, Fatahillah saat dihubungi detikcom, Kamis (6/2/2014).
Fatahillah membenarkan, bahwa gorong-gorong di wilayah Jakarta Barat memang tidak ada dan banyak yang tidak berfungsi. Untuk itu dia sudah memerintahkan bawahannya untuk melakukan pemetaan kembali.
"Kami juga akan maping ke daerah-daerah yang biasa tergenang seperti di Daan Mogot dan Green Garden agar tidak selalu ada genangan," imbuh Fatahillah.
Wilayah yang biasa tergenang jika hujan melanda di wilayah Jakarta Barat ialah, Jalan Daan Mogot, Jalan Panjang tepatnya depan Komplek Green Garden, Jalan S Parman dan Jalan Tubagus Angke.
(spt/rvk)











































